Kamis, 26 Januari 2017

Januari 26, 2017 0

Inspirasi Modifikasi Toyota Yaris SQ Yang Sederhana Namun Nyaman



Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai salah satu modifikasi sederhana yang dilakukan pada mobil Toyota Yaris. Modifikasi kali ini mengusung tema sederhana atau simpel namun nyaman digunakan untuk berkendara sehari-hari.

Pemilihan tema yang simpel namun nyaman ini didasari oleh keinginan si pemilik mobil karena mobil biasa digunakan untuk berkendara sehari-hari. Yah, pemilik mobil Toyota Yaris SQ ini adalah Alendra dan telah berhasil merombak sebagian besar bagian interiornya dengan konsep yang ia sbeut SQ atau Sound Quality.

Ia mengaku jika sudah selama 5 tahun belakangan ini menggunakan audio yang cukup ia sukai yakni SPL ( Sound Pressure Level). Kemudian ia ingin mengganti suasana kabin dengan merubah sistem audionya ke aliran SQ tadi.

Gimana ya kira-kira tatanan dari audio mobil generasi kaula muda ini? Karena memiliki ukuran kabin yang cukup kecil, maka tatanan audio pun dibuat secermat dan sedetail mungkin untuk menghindari pemakaian tempat yang berlebihan. 

Hal ini pun menjadi tantangan sendiri bagi Steven yang bertugas merombak bagian kabin tersebut. Steven berpendapat jika kabin kecil serta perangkat audio yang banyak ini akan ditambahkan power simplifier ke atas.





Kamis, 19 Januari 2017

Januari 19, 2017 0

Mengenal Kota Nara Dengan Simbol Kijangnya



Kebudayaan Jepang adalah kebudayaan yang sangat beragam dan perkembangannya sudah berlangsung sejak lama. Bahkan perkembangan ini sudah dimulai sejak periode Jōmon 300SM hingga ke kebudayaan kontemporer masa kini.

Budaya-budaya tradisional Jepang sendiri banyak yang berakar dari budaya tradisional Cina, meski secara historis kedua kebudayaan tersebut cenderung berbeda. Beberapa hal historis pun akhirnya memperluas kedua kebudayaan tersebut, kini kebudayaan Jepang merupakan hasil pengaruh-pengaruh kebudayaan Asia dan kebudayaan Barat.

Kebudayaan Jepang pun merupakan perpaduan dari pakaian, masakan, musik, literatur, seni pertunjukkan, seni visual, bahasa Jepang hingga seni bela diri.

Jepang merupakan salah satu negara kecil yang cukup maju dan terkenal dengan teknologi canggihnya. Negara sakura ini ternyata tak hanya terkenal akan ragam budayanya saja, namun juga destinasi wisata yang menakjubkan.

Meski dikenal sebagai negara yang cukup maju, namun masyarakat Jepang tak pernah meninggalkan kebudayaannya. Hal tersebut pun terlihat jelas pada tempat-tempat yang disuguhkan sebagai destinasi wisata.

Kota yang biasanya dijadikan tempat tujuan wisata adalah Kyoto yang menyimpan banyak historis Jepang dengan perpaduan pemandangan kota yang indah.

Kemudian, kota Tokyo yang menjadi ibu kota Jepang dan menawarkan berbagai pusat perbelanjaan dan hiburan. Meski kota ini sudah disulap menjadi kota modern, namun Jepang masih tetap memberikan nuansa historis di kota metropolitan ini.

Nah, selain kedua kota tersebut ada satu kota lagi yang juga sangat terkenal akan keindahan kebudayaan historisnya yakni kota Nara. Nara adalah ibu kota Prefektur Nara dan terletak di bagian utara Prefektur Nara serta berbatasan dengan Prefektur Kyoto.

Salah satu tempat yang sangat terkenal di kota Nara adalah taman kota yang terletak tak jauh dari Kuil Todaiji. Taman tersebut adalah taman kota yang sangat luas dan merupakan lapangan terbuka yang terletak di kaki Gunung Wakasuka.

Di taman tersebut, kawanan kijang dibiarkan hidup bebas dan berbaur dengan masyarakat yang datang untuk menikmati waktu luang mereka. Kijang memang merupakan salah satu ikon dari kota Nara, dimana Anda bisa bercengkrama dengan binatang lucu tersebut di Taman Nara.

Ngomong-ngomong soal kijang, salah satu mobil Toyota yang terkenal di Indonesia juga memiliki nama yang hampir mirip dan memang berasal dari Jepang. Yah, Kijang Innova didesain dan dirancang di jepang meski pemasarannya kini sudah global dan mendapat berbagai modifikasi sendiri.

Tahun ini pun, generasi terbaru Kijang Innova diluncurkan kembali di Thailand dan akan masuk ke Indonesia secepatnya.

Jumat, 13 Januari 2017

Januari 13, 2017 0

Area Indikator Pengingat dan Dampaknya pada Mobil Toyota




Indikator pengingat yang memberi informasi awal akan malafungsi satu bagian pada mobil Anda, memiliki tiga area. Area tersebut adalah area permesinanan, area sistem pengereman, serta area eksterior dan interior kendaraan. Mari kita bahas satu-persatu  area tersebut. 

Yang pertama mari bahas tentang area sistem permesinan.

Ada beberapa indikator yang menggambarkan malafungsi diarea permesinan yaitu indikator peringatan sistem pengisisan, indikator peringatan tekanan oli mesin rendah, dan lainnnya. Kita ambil Contoh indikator peringatan tekanan oli mesin rendah di area sistem permesinan. 

Lampu tersebut menandakan bahwa tekanan oli mesin terlalu rendah, jadi lampu mungkin sesekali akan berkedip ketika mesin idling atau mungkin menyala sebentar setelah berhenti lama. Lampu akan menyala ketika jumlah oli kurang atau sistem sirkulasi oli terhambat.

Jika Anda terus menjalankan kendaraan  dan malafungsi yang satu ini dibiarkan saja dan tidak ditangani akan berakibat keausan komponen mesin dan dapat merusak mesin. Anda lebih baik  berhenti dan tidak menjalankan kendaraan meskipun dekat dan menghubungi dealer Toyota untuk penanganan lebih lanjut.

Yang berikutnya adalah area sistem pengereman.

Beberapa indikator yang menggambarkan malafungsi dalam area pengereman adalah indikator peringatan sistem rem dan indikator peringatan ABS. Berikut Adalah contoh indikator peringatan sistem rem.  

Jika lampu tersebut menyala dan berkedip itu tandanya rem tangan masih dalam kondisi tarik belum dibebaskan atau dapat pula menandakan jumlah minyak rem kurang walaupun rem parkir telah dibebaskan ketika mesin dihidupkan.

Dampak dari malafungsi satu ini adalah beratnya tarikan kendaraan serta habisnya kanvas rem belakang setra dapat pula menyebabkan rusaknya tromol rem belakang. Minyak rem yang kurang juga dapat menyebabkan tidak pakemnya rem saat diinjak, sehingga dapat membahayakan pengemudi dan orang lain saat berkendara. 

Area yang terakhir adalah area interior dan eksterior

Beberapa indikator peringatan yang menggambarkan malafungsi di area ini adalah indikator peringatan sabuk pengaman, peringatan lampu pintu terbuka, dan lainnya. Akibat dari tidak menggunakan sabuk pengaman adalah jika terjadi pengereman mendadak atau benturan saat kecelakaan, pengemudi akan mengalami benturan langsung dengan interior mobil. 

Pengemudi juga dapat terkena benturan yang lebih dekat dengan Airbag yang mengembang, hal ini dapat berakibat cidera yang lebih pada pengemudi. Nah setelah mengetahui bahaya yang ditimbulkan oleh malafungsi tersebut, lebih baik anda rajin mengecek indikator pengingat mobil anda.

Rabu, 04 Januari 2017

Januari 04, 2017 0

Tips Memperbaiki Perilaku Agar Aman Selama Perjalanan Di Musim Hujan




Banyak pengguna kendaraan roda empat yang belum sadar jika perilaku bisa menjadi faktor utama penyebab kecelakaan. Meski berbagai mobil modern telah dilengkapi dengan fitur keamanan yang canggih, hal ini tidak lantar menjamin 100% keselamatan Anda.

Apalagi jika tidak didukung dengan perilaku mengemudi yang baik dan benar. Nah, sebelum terlambat yuk perbaiki perilaku ketika mengemudi supaya aman saat berkendara di musim hujan ini. Beberapa pengemudi kendaraan roda empat sering meremehkan aktivitas mengemudi ini, padahal jika tidak diperhatikan aktivitas lain bisa langsung mengalihkan perhatian Anda dari jalan raya.

Hal inilah yang akan menyebabkan terjadinya kecelakaan baik kecil maupun besar, sayang sekali bukan? Bila Anda ingin memperbaiki perilaku mengemudi Anda, cobalah menghindari beberapa aktivitas berikut ini.

Menggunakan Smartphone Atau Perangkat Gadget Lain Saat Mengemudi

Aktivitas menggunakan smartphone atau tablet bisa sangat mengganggu perhatian Anda, mulai dari texting hingga browsing internet. Cobalah untuk tidak memeriksa berbagai social media yang dimiliki selama mengendarai mobil.

Meski sudah ada fitur bluetooth dan earphone yang bisa digunakan untuk menelepon tanpa memegang handphone, aktivitas ini masih dianggap sebagai hal yang mengganggu konsentrasi mengemudi. Untuk itu bila terpaksa harus membalas pesan atau mengangkat telepon, carilah tempat yang aman untuk berhenti.

Melakukan Pengaturan Audio System, AC Atau Fitur Lainnya

Ternyata melakukan pengaturan ini ketika sedang mengemudi cukup berbahaya, karena konsentrasi Anda akan teralihkan untuk beberapa saat. Terutama jika pengaturan nya masih belum terintegrasi dengan lingkar kemudi, perhatian Anda akan teralihkan lebih lama ke bagian dashboard.

Bila Anda ingin memutar lagu atau video untuk menghibur penumpang yang ada di dalam mobil, lakukanlah hal ini sebelum Anda mulai mengemudi.

Makan dan Minum

Ternyata kegiatan simpel ini juga bisa menjadi ancaman tersendiri bagi Anda yang sedang mengemudikan kendaraan. Meski begitu, masih banyak yang melakukannya tanpa memperhatikan aspek negatif dari makan atau minum saat mengemudi. Kegiatan ini dinilai sebagai gangguan ketika mengemudi karena ketika mengunyah makanan, perhatian akan teralihkan pada makanan?